Toko Alarm di Batam menyediakan perangkat alarm untuk perusahaan dan rumah sekalian instalasi jaringan kabel alarm dengan berbagai macam jenis sensor yang dapat di sesuaikan dengan kebutuhan rumah dan kantor Anda, tersedia berbagai macam jenis sensor alarm.
Beberapa jenis sensor alarm di Batam
- Motion Detector adalah sebuah sensor alarm yang di gunakan untuk mendeteksi jika ada gerakan di depan sensor yang telah terpasang, biasanya sensor tersebut di install sepasang dan saling berhadapan, sehingga apabila ada benda yang bergerak dan menghalangi sensor maka otomatis sensor mengirim sinyal ke panel alarm untuk membunyikan sirine alarm.
- Smoke Detector adalah Alat pendeteksi asap untuk kebakaran, alat ini umum di pasang di gedung – gedung sebagai standarisasi keamanan dari kebakaran, sensor ini akan bekerja ketika ada asap yang melewati di depan mata sensor dan akan mengirimkan sinyal ke alarm sirine.
- Vibration Sensor / Shock Sensor adalah sensor getar yang biasanya dipasang di kaca-kaca berukuran besar yang tidak menggunakan teralis, sehingga jika ada yang mencoba memukul kaca tersebut walaupun tidak pecah sensor tetap akan bekerja mengirimkan sinyalnya.
- Magnetic Contact adalah sebuah sensor alarm yang di pasangkan biasanya pada pintu ataupun jendela, magnetic sensor di instal sepasang sehingga jika jendela atau pintu di rapatkan maka sensor tidak akan bekerja, tapi jika jendela atau pintu di buka makan magnet dan sensornya berpisah sehingga memutuskan hubungan kabel yang membuat alarm berbunyi.
- Microwave Fence Protector adalah sepasang pemancar dan penerima yang biasanya di pasang di outdoor bisa di sebut sebagai pagar virtual dengan jarak jangkau yang jauh, sehingga jika ada benda yang melewati pancaran sensor tersebut maka sensor akan bekerja mengirim sinyal ke alarm.
- Heat Sensor Alarm adalah sensor pendeteksi panas, temperatur panas bisa di setting di sensor tersebut atau juga ada standarnya yang fix, jika sensor mendeteksi panas berlebih dari kapasitas yang di tentukan untuk sensor tersebut, maka sensor akan bekerja mengirim sinyal ke alarm.
Temukan alat yang tepat untuk mengamankan rumah dan kantor Anda, hubungi kami di Toko Alarm Batam ber alamat di Batam Center Kota Kepulauan Riau.
Berbagai macam merk alarm yang bisa di jadikan pilihan, diantaranya adalah :
- DSC Alarm adalah jenis merk alarm yang populer dan berasal dari Canada, termasuk panel alarm profesional dengan tingkatan zona bisa sampai ratusan zona, untuk mendapatkan alarm ini bisa Anda temukan di “DSC Alarm Batam”.
- Texecom Alarm adalah alarm buatan inggris juga sangat populer dan sudah banyak di pasang di Batam, biasanya texecom lebih cocok di gunakan untuk di rumahan, anda bisa mendapatkannya di Toko “Texecom Alarm Batam”
- Chuango Alarm system adalah merk alarm juga cukup populer berbasis di china dan mengkhususkan hanya menggunakan wireless alarm tanpa menggunakan kabel, untuk rumah Anda yang sudah jadi sebaiknya menggunakan alarm ini karena tanpa perlu melakukan penarikan kabel.